Renungan Kristen Yang Menguatkan Dalam Pergumulan

Renungan Kristen yang menguatkan dalam pergumulan. Yang memberikan kekuatan bagi kita untuk menghadapi pergumulan hidup kita dan untuk menanggapi persoalan-persoalan hidup disaat ada masalah. Renungan yang cocok untuk wanita, kaum bapak, dan pemuda. Berikut ini adalah renungan Kristen yang menguatkan dalam pergumulan; 

Tema: Tuhan Itu Mengerti Dan Peduli (Mazmur 34:19)

Tentu setiap orang yang sedang mengalami tekanan hidup dan putus harapan, kemungkinan saja akan menyalahkan diri sendiri, atau menyalakan orang lain, atau menyalakan situasi, atau menyalahkan Tuhan.

Apakah anda pernah mengatakan perkataan seperti ini " kayaknya tidak ada yang peduli dengan diri saya, hidup saya ini tidak harapan lagi, Tuhan itu tidak mengasihi saya karena saya ini orang berdosa sehingga Tuhan hanya mengasihi orang benar saja" . Namun perkatan seperti ini saudara adalah perkataan yang salah. Karena Tuhan itu peduli kepada kita sebagai anak-anak-Nya. Kalau kita melihat dalam Alkitab begitu banyak ayat Alkitab yang menjelaskan kepedulian  Allah kepada kita yaitu salah satunya dalam kitab Mazmur 34:19.

"Tuhan itu dekat kepada orang-orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang-orang yang remuk jiwanya".

Sebagai manusia, raja Daud juga mengalami masalah atau tekanan hidup seperti yang kita hadapi. Namun raja Daud memberikan contoh atau teladan yang baik kepada kita disaat ia mengalami masalah ia tetap percaya bahwa Tuhan itu penduli.

Kata dekat kalau saya gambarkan seperti orang yang memiliki hubungan yang baik dengan temannya. Disaat temanya ada masalah ia selalu ada untuk dirinya. Demikian juga dengan Tuhan, Ia dekat kepada orang-orang yang patah hati.

Penulis kita Mazmur ini memberikan perbadingan kepercayaan agama-agama sekitar bangsa Israel (penyembah berhalal), allah mereka itu tidak dekat sebab berhalal yang mereka sembah adalah kosong dan tidak hidup.

Namun berbeda dengan Allah kita, Ia hidup dan Ia penduli kepada kita.  Ia merasakan apa yang kita alami sebab Ia ada di dalam kita. Apalagi orang-orang yang remuk jiwanya ia sangat peduli.

Pada umumnya, orang yang patah hati dan remuk jiwanya pasti ia sangat sulit untuk bisa move on. Penghiburan yang diberikan oleh orang lain agak sulit untuk memulihkan keadaanya. Namun Tuhan itu mampu memulihkan keadaan seseorang. Sebab Tuhan kita itu tidak terbatas dan Ia mampu menolong kita.

Mungkin saat ini anda sendang mengalami tekanan hidup, mungkin anda ditinggalkan orang yang anda cintai, mungkin saat ini anda dalam keadaan sakit, apapun pergumulanmu saat ini. Ingat Tuhan itu penduli dengan anda. Bukalah hatimu untuk Tuhan biarlah Tuhan memulihkan keadaanmu. Biarlah Tuhan membuka jalan dan memberikan jawaban. Amin..


Posting Komentar

0 Komentar