Amsal 17:17 - Sahabat Sejati
Renungan Amsal 17 ayat 17
Syalom saudaraku di dalam Tuhan, kali ini kita kembali belajar firman Tuhan mengenai "SAHABAT SEJATI". Saya percaya teman-teman yang membaca renungan ini pasti memiliki sahabat. Tentu saudara memiliki pengalaman yang banyak bersama dengan sahabatmu. Misalkan dalam keadaan susah maupun dalam keadaan senang.
Kali ini kita akan melihat dalam Alkitab bagaimana yang dimaksud dengan SAHABAT SEJATIH yang telah tertulis dalam Kitab Amsal 17:17 "seorang sahabat menaruh setiap waktu dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran".
Berdasarkan kebenaran firman Tuhan yang kita baca ini. Adapun kebenaran firman Allah yang menjelaskan bagaimana yang di maksud menjadi seorang sahabat sejati dalam kitab Amsal 17:17 yaitu sebagai berikut ini:
1. Waktunya Selalu Ada
Ketika kita membaca firman Tuhan ini kita mengetahui menjadi seorang sahabat sejati adalah Ia memberikan waktunya untuk sahabatnya. Sebagaimana yang telah tertulis "Seorang sahabat menaruh setiap waktu".
Seorang sahabat sejati adalah tidak egois dengan sahabatnya, namun ia berkorban untuk sahabatnya yaitu ia selalu ada untuk sahabatnya misalkan dalam keadaan senang maupun dalam keadaan susah.
2. Ia Menjadi Saudara Dalam Kesukaran
Ada sebuah cerita dalam Alkitab yang menceritakan kisah persahabat yang sejati yaitu kisah Yonatan dan Daud ( 1 Samuel 19:1-24). Di saat Daud dalam keadaan sengsara, Yonatan ada untuk Daud.
Baca Juga: cara memilih istri yang baik menurut Alkitab
Demikian juga dengan kehidupan kita sebagai anak-anak Tuhan pada masa kini. Menjadi seorang sahabat bukan hanya pada waktu bahagia saja, namun ia juga menjadi saudara dalam kesukaran.
Bagaimanpun kondisi temanmu saat ini, jangan anda memandang kondisinya belajarlah untuk memberikan waktumu untuk dirinya dan jadilah saudara baginya. AMIN..
0 Komentar