Bahan Ngajar Sekolah Minggu 2021

 Bahan Ngajar Sekolah Minggu 2021

Yesus Berjalan Di atas Air
(Matius 14:22-33)

Pendahuluan

Awali kata-kata pengantar kepada anak-anak sekolah minggu sebelum menceritakan kisah Tuhan Yesus berjalan di atas air.

Untuk pendahuluannya lebih bagus anda menampilkan video Yesus Berjalan diatas air di layar LCD atau bisa menggunakan HP. Agar anak-anak sekolah minggu mempunyai gambaran kisah Yesus berjalan di atas air. Saudara bisa mengambilnya di Youtube.


Isi

Kisah tentang Tuhan Yesus berjalan di atas air diawali sebuah cerita mengenai Yesus memberi makan 5.000 orang. Ketika Yesus telah memberikan makan 5.000 dan hari itu sudah malam Yesus menyuruh orang banyak itu untuk pulang sedangkan murid-murid-Nya di suruh ke seberang yaitu ke Betsaida menggunakan perahu (bdn.Markus 6:45).

Ketika murid-murid Tuhan Yesus telah jauh dari pantai, namun ada masalah yang mereka hadapi yaitu perahu mereka diombang-ambingkan oleh gelombang, karena angin sakal.

Tuhan Yesus segera datang untuk menemui mereka dengan cara Yesus berjalan di atas air. Tuhan Yesus tahu bahwa murid-murid-Nya membutuhkan diri-Nya.

Di sini kita mengetahui sifat dari Tuhan Yesus yang selalu ada bagi murid-murid, Ia selalu ada dalam keadaan senang maupun dalam keadaan susah. Namun yang terjadi adalah murid-murid-Nya menjadi takut ketika mereka melihat Yesus. Sebab mereka kira itu adalah hantu yang sedang berjalan diatas air.

Seketika itu juga Tuhan Yesus menjawa: Tenanglah! Aku ini, jangan takut. Tentu ketika Tuhan Yesus berbicara pada saat itu  pasti suaraNya keras sekali karena Ia berada di tengah laut. Di mana Ia mengusahkan agar murid-muridNya mendengarkan suara-Nya. Namun tindakan Tuhan Yesus lakukan tidak sia-sia dimana murid-murid-Nya mendengarkan suara-Nya.

Lalu Petrus menjawa yang biasa disebut Simon: Tuhan, apabila Engkau itu, suruhlah aku datang kepada-Mu berjalan diatas air. Dan Tuhan Yesus menjawab: datanglah! Maka Petrus berjalan diatas air untuk menemui Tuhan Yesus, ketika ia sudah berada diatas air tiba-tiba ada tiupan angin membuat Petrus menjadi takut akhirnya ia tenggelam.

Namun disini kita melihat lagi pertolongan Tuhan tidak pernah terlambat. Ia segera menolong Petrus yang mulai tenggelam. Ketika Tuhan Yesus selesai menolong Petrus Yesus berkata kepadanya "hai orang yang kurang percaya mengapa engkau bimbang?

Lalu Tuhan Yesus naik ke perahu dan angin pun redalah, ketika orang-orang yang berada di perahu melihat keajaiban yang dilakukan oleh Yesus, mereka menyembah Dia, mereka mengatakan: Sesungguhnya Engkau Anak Allah".


Penerapan

Melalui kisah ini memberikan kita sebuah pembelajaran untuk mengikut Tuhan. Masalah yang kita hadapi terkadang disebabkan karena iman kita bimbang dan kita kurang percaya kepada Tuhan. Di mana dalam kehidupan kita sehari-hari,  kita kurang untuk mengadalkan Tuhan. Walaupun masalah yang kita hadapi muncul dari tindakan kita yang konyol namun Tuhan tetap setia untuk menolong diri kita. Dengan demikian adik-adik apapun masalah yang kamu hadapi ayo minta tolonglah kepada Tuhan. Pasti Tuhan akan menolong dirimu.

Lihat selanjutnya.. 

Posting Komentar

0 Komentar